Skip to content

Sebuah repository mengenai topik pemrograman dasar C selama masa pembelajaran di Universitas Brawijaya

Notifications You must be signed in to change notification settings

tjakra-birawa/Pemrograman_Dasar_C

Repository files navigation

Dasar Input-Output dalam bahasa C

Repository ini mendokumentasikan proses pembelajaran awal saya dalam memahami bahasa C dan C++ pada saat mata kuliah pemrograman dasar di Fakultas Ilmu Komputer Universitas Brawijaya. Adapun penggunaan kode pemrograman ini adalah guna pembelajaran dan pemahaman bagaimana kita dapat berinteraksi dengan bahasa tertentu untuk membuat program yang diinginkan.

Dasar Input-Ouput

Awalan yang akan dipelajari dalam Input Output yaitu fondasi dasar akan variabel dan syntax yang ada di suatu bahasa pemrograman. Dalam konteks ini adalah bahasa C dan C++.

Screenshot 2020-02-09 at 5 08 54 PM

Syntax Dasar

Berikut adalah contoh syntax dasar yang dipergunakan dalam bahasa C printf : berfungsi mencetak di layar console scanf : berfungsi menerima input

adapun untuk input yang diterima dalam bahasa C diperlukan untuk dijelaskan lebih lanjut tipe variabelnya seperti: %c : menerima variabel char %d : menerima variabel decimal %f : menerima variabel float

dan berikut adalah contoh syntax dasar dalam bahasa C++ cin : berfungsi menerima input cout : berfungsi mencetak di layar console

diatas adalah contoh, selengkapnya silahkan lihat kembali panduan pembelajaran

Berkas yang termasuk

Bagian ini memuat tiga file; input_output.c , program_penghitung_pemakaian_listrik_sederhana.cpp, dan proses_operasi_bilagan_dasar.cpp

Kondisional

pemahaman akan suatu kondisi yang terjadi dan akan memuat pemahaman akan perulangan karena akan menyesuaikan bilamana belum memenuhi kondisi yang ada saat itu.

Screenshot 2020-02-09 at 5 08 54 PM

Kondisional Dasar

terdapat 3 contoh yang akan digambarkan disini yaitu

if, nested-if, dan switch-case

if dan nested-if tersendiri hampir serupa namun nested-if diperuntukkan pada konsep yang lebih luas berdasarkan opsi yang ada sementara switch-case akan tereksekusi sesuai dengan input atau nilai saat itu.

Berkas yang termasuk

Bagian ini memuat tujuh file; kondisional_if.c , kondisional_nested-if.c, kondisional_sederhana.c, kondisional_switch-case.c, program_pengecek_password.c, program_penghitung_kurs_valas.c, dan program_penghitung_upah_kerja.c

Matriks

Pemahaman akan pembentukan suatu matrik berdimensi 1D dan 2D dalam pemrograman, matriks tersendiri bisa lebih dari itu dan akan menyesuaikan. Untuk memahami matriks diperlukan pemahaman dasar akan perulangan agar tidak membuat program yang sama berulang kali.

Screenshot 2020-02-09 at 5 08 54 PM

Berkas yang termasuk

Bagian ini memuat lima file; matriks_1D.c , matriks_2D.c, proses_penggabungan_matriks.c, proses_penjumlahan_dan_pengurangan_matriks.c, dan proses_sorting_sederhana.c

Perulangan

pemahaman bagaimana caranya untuk mengulangi suatu proses yang serupa ataupun lainnya dalam pemrograman

Screenshot 2020-02-09 at 5 08 54 PM

Konsep Dasar

Pada contoh yang diberikan diketahui akan ada sistem perulangan

do-while dan for

walaupun keduanya hampir serupa namun ketika memprogramnnya keduanya dapat berubah berdasarkan kondisi yang telah ditentukan dan apa yang akan terjadi bila belum atau sudah memenuhi kondisi tersebut.

Berkas yang termasuk

Bagian ini memuat delapan file; proses_segitiga.c , perulangan_break.c, perulangan_do_while.c, perulangan_for.c , proses_angka_segitiga.c, proses_bangun_ruang.c, proses_dua_segitiga.c , dan proses_huruf_h.c

Ujian Praktikum

Sebuah kompilai quiz selama praktikum hingga ujian praktikum dari mata kuliah pemrograman dasar bahasa C dan C++.

Berkas yang termasuk

Bagian ini memuat sembilan file; matriks_pemindahan_atas.c , matriks_pemindahan_kanan.c, pengecekan_angka_prima.c, permainan_batu-gunting-kertas_sederhana.c , permainan_percakapan_sederhana.c, program_pemesanan_kamar_hotel_sederhana.c, proses_operasi_matriks.c , proses_segitiga_pascal.c, dan rekrusif_nama_cakra.c.

About

Sebuah repository mengenai topik pemrograman dasar C selama masa pembelajaran di Universitas Brawijaya

Topics

Resources

Stars

Watchers

Forks

Releases

No releases published

Packages

No packages published